Kabar GribigTak Berkategori

PELAKSANAAN BULAN IMUNISASI ANAK NASIONAL (BIAN) (01/08/2022)

Halo Sahabat Sehat. Senin (01/08/2022) Puskesmas Gribig melaksanakan giat Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) Kampanye Campak-Rubella (MR). BIAN Kampanye MR merupakan kegiatan pemberian imunisasi MR tambahan yang diberikan kepada anak usia 9-59 bulan. Manfaat dari pemberian imunisasi MR bermanfaat untuk mencegah transmisi virus campak dan rubella yang dapat menyebabkan radang otak dan paru, kebutaan, gizi buruk, kecatatan serta kematian pada janin yang dikandung ibu yang terinfeksi rubella.

Yuk Ayah dan Bunda ajak si kecil ke posyandu, karena selain mendapatkan imunisasi MR, anak akan mendapatkan vitamin A, juga pengukuran berat dan tinggi badan. Cuma perlu membawa buku KIA dan fotocopy kartu keluarga (KK). Semua pelayanan gratis, aman, dan berkualitas.

#BulanImunisasiAnakNasional
#BIAN
#PerilakuHidupBersihDanSehat
#PHBS
#GerakanMasyarakatHidupSehat
#GERMAS